MEDAN – Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI MS. Fadhilah menerima audiensi Panitia Natal bersama Vikariat Santo Paulus Rasul dan Santo Yohanes Rasul Keuskupan Agung Medan di ruang tamu Pangdam I/BB Lantai II Makodam I/BB, Jalan Gatot Subroto Km. 7,5, Senin (30/12/19).
Pada kesempatan tersebut ketua umum panitia Natal bersama Vikariat Santo Paulus Rasul dan Santo Yohanes Rasul Keuskupan Agung Medan Parlindungan Purba, menyampaikan kedatangan panitia perayaan Natal ini bertujuan untuk bersilahturahmi dan memperkenalkan susunan pengurus panitia perayaan Natal, bersama Vikariat Santo Paulus Rasul dan Santo Yohanes Rasul Keuskupan Agung Medan kepada Pangdam I/BB, dan melaporkan rencana pelaksanaan perayaan Natal yang akan dilaksanakan awal tahun 2020.
Pangdam I/BB menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran panitia perayaan Natal, bersama Vikariat Santo Paulus Rasul dan Santo Yohanes Rasul Keuskupan Agung Medan ke Makodam I/BB, dan siap membantu untuk mensukseskan pelaksanaan perayaan Natal tersebut bagi umat Kristen yang ada di Sumatera Utara ini tentunya, serta dapat bermanfaat bagi masyarakat.
Dalam acara yang penuh kekeluargaan tersebut Pangdam I/BB dan Parlindungan Purba beserta rombongan melanjutkan sesi foto bersama.
Hadir dalam Audensi tersebut, Asintel Kasdam I/BB, Asops Kasdam I/BB, Aster Kasdam I/BB, Danbrigif 7/RR dan ketua pelaksana perayaan Natal Parlindungan Purba beserta rombongan.