P.SIDIMPUAN – Wakil Walikota Padangsidimpuan Ir. H Arwin Siregar membuka secara resmi program pendataan keluarga tahun 2021 kota Padangsidimpuan, di rumah Wakil Walikota Padangsidimpuan, Kamis (1/4/2021).
Arwin Siregar melalui virtual mengajak Para Camat se-Kota Padangsidimpuan, Lurah, dan Kepala Desa untuk mensukseskan pendataan keluarga dan harus di pastikan seluruh keluarga terdata.
Beliau menyebutkan pendataan keluarga tersebut sebagai bentuk langkah awal dari program pembangunan nasional.
Sementara itu Kepala Dinas ( Kadis) Pengendalian Penduduk (Dalduk) dan Keluarga Berencana (KB) Kota Padangsidimpuan Maragongna Harahap menjelaskan, pencanangan pendataan keluarga 2021 ini di laksanakan untuk mengupdate data keluarga untuk mendukung dan memutakhirkan data dalam program pembangunan di Indonesia.
“Program pendataan di seluruh wilayah kota Padangsidimpuan dimulai 1 April dan akan selesai pada 31 Mei 2021,”jelasnya.
Maragongna Harahap menambahkan pendataan tersebut akan di laksanakan oleh kader KB di setiap kelurahan sehingga setiap keluarga pasti akan terdata.
”Sasaran pendataan adalah seluruh Kepala Keluarga yang terdata dan pengumpulan data di lakukan secara kunjungan langsung oleh kader-kader pendata dengan metode pendataan menggunakan formulir dan memakai smartphone dan tetap menerapkan protokol kesehatan,”ujarnya.
Memonitoring dan melakukan evaluasi sampai di tingkat lini lapangan agar cakupan hasil pendataan keluarga 2021 dapat mencapai 100 persen, dan di harapkan bisa menghasilkan informasi data keluarga terkini, serta dapat di pertanggungjawabkan. (Irul Daulay)