Reinhart Jeremy Anindhita Sormin Dilantik Sebagai Anggota DPRD Kota Medan Periode 2024-2029

JELAJAHNEWS.IDSebanyak 50 anggota DPRD Kota Medan periode 2024-2029 dilantik, di Ruang Paripurna DPRD Kota Medan, Selasa (17/9/2024).

Salah satu anggota dewan yang ikut dilantik adalah Reinhart Jeremy Anindhita Sormin, calon legislatif asal dapil tiga (3) dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Medan yang diketahui memperoleh suara tertinggi dari PSI pada pemilihan legislatif 14 Februari 2024 lalu.

Terlihat, Reinhart sapaan akrab Reinhart Jeremy Anindhita Sormin, didampingi istri tercinta usai dilantik.

Bahkan, Mantan Kapolda Sumut Irjen (Purn) Martuani Sormin, yang merupakan ayah kandung Reinhart, ketika dihampiri awak media, penuh sukacita, usai pelantikan Reinhart, dan terlihat sehat dalam kondisi prima.

Seperti diketahui, Reinhart Jeremy Anindhita Sormin merupakan anak kandung Martuani Sormin, dan terlahir dari 3 bersaudara.

Reinhart Jeremy Anindhita Sormin, adalah tiruan sosok pemuda sederhana dan mandiri.

Bahkan, pria kelahiran Jakarta, 2 Mei 1995 silam itu, sejak kecil sudah mengecap kedisiplinan, kesederhanaan, dan kejujuran yang ditanamkan ayahnya.

Diketahui, 50 anggota dewan terpilih ini nantinya dilantik oleh Ketua Pengadilan Negeri Medan.

Adapun yang yang hadir pada acara tersebut Walikota Medan, para pejabat Forkopimda, sekretariat DPRD, keluarga anggota dewan terpilih, pimpinan parpol terpilih, dan tokoh masyarakat.

Acara ini diharapkan dapat menjadi awal yang baik bagi periode baru DPRD Kota Medan, dengan fokus pada peningkatan kualitas pelayanan publik dan pembangunan kota Medan lima tahun ke depan. (jns/**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *