T.BALAI – Plt Wali Kota H.Waris Thalib bersama Anggota DPRD Tanjungbalai meninjau langsung kegiatan gotong royong dalam rangka membersihkan saluran drainase di Jalan DI Panjaitan (Pasar Baru) dan Jalan aman (Kampung Baru) yang sering menyebabkan genangan air, Minggu (1/8/2021).
Saat peninjauan di lokasi, terlihat bahwasanya kondisi saluran drainase yang sudah sangat dangkal akibat sedimentasi pasir dan tumpukan sampah ditambah lagi kondisi saluran drainase yang sudah lama tidak dibersihkan.
Untuk itu, saya tadi menyampaikan kepada Lurah, Kepala Lingkungan dan warga yang tinggal di jalan DI Panjaitan dan Jalan Aman untuk tetap melakukan kegiatan gotong royong pembersihan saluran drainase, apalagi saat musim penghujan tiba. Hal ini dalam menjaga kondisi lingkungan agar tetap bersih dan menghindari tergenangnya air di badan jalan saat turun hujan
Usai melakukan peninjauan kegiatan gotong royong, Plt Wali Kota juga melihat dan mengecek kondisi aset Pemkot Tanjungbalai yang ada di Kecamatan Tanjungbalai Utara dan kondisi bangunan MCK yang sebelumnya sudah dibangun.
Di tempat tersebut kembali Plt Wali Kota H.Waris Thalib mengajak masyarakat yang setiap harinya menggunakan aset milik Pemkot Tanjungbalai ini untuk bersama sama merawatnya dan ikut menjaga kebersihannya.(Kurniawan)