T.BALAI – Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Tanjungbalai H.Waris Thalib menghadiri Launching Program Bantuan Beras PPKM Tahun 2021 berlangsung di Kantor Pos cabang Tanjungbalai, Selasa (27/7/2021).
Turut hadir dalam acara tersebut Kapolres Tanjungbalai AKBP Triyadi dan Kadis Sosial Tanjungbalai M. Idris serta Kepala PT. Pos Cabang Tanjungbalai.
Program penyaluran beras PPKM ini merupakan rangkaian upaya penanganan Covid-19 di Indonesia oleh Pemerintah yang diberikan kepada KPM Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST) dengan jumlah 10 juta KPM PKH dan 10 juta KPM BST sehingga total berjumlah 20 juta KPM di seluruh Indonesia. Dimana pelaksanaan program ini adalah Kementerian Sosial RI, Perum Bulog dan PT Pos Indonesia.
Plt Wali Kota H.Waris Thalib menyampaikan, penerima program bantuan beras PPKM Kota Tanjungbalai ini berjumlah 14.778 KPM yang terdiri dari masyarakat penerima BST (Bantuan Sosial Tunai) sebanyak 6.249 Keluarga dan masyarakat penerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) sebanyak 8.529 Keluarga, masing masing diberikan 10 kg beras kualitas medium per Keluarga Penerima Manfaat (KPM) selama satu bulan yang bersumber dari Cadangan Beras Pemerintah (CBP).
Adapun penyedia beras adalah perum Bulog dalam hal ini untuk wilayah Kota Tanjungbalai menjadi ditangani oleh Bulog cabang kisaran dengan transporter PT Pos Indonesia yakni Kantor Pos Cabang Tanjungbalai.
“Dengan rencana mekanisme pembagian berupa penjadwalan kepada masing-masing KPM untuk menghindari kerumunan,” jelasnya.
Plt Wali Kota H.Waris Thalib sangat mengapresiasi program ini yang dinilai sangat membantu masyarakat dalam hal upaya penanganan Covid-19 di Kota Tanjungbalai.
“Saya harap bantuan beras ini harus tepat sasaran dan diterima oleh masyarakat yang benar benar sangat membutuhkan,” katanya.
Tidak lupa H. Waris Thalib mengingatkan kepada masyarakat pentingnya menerapkan protokol kesehatan. Ia mengajak masyarakat untuk ikuti aturan pemerintah minimal paling tidak tetap memakai masker saat keluar dari rumah, dan jaga lingkungan disekitar kita.
Pada kesempatan itu, Plt Wali Kota dan Kapolres Tanjungbalai beserta Perwakilan PT Pos Cabang Tanjungbalai dan Kadis Sosial menyerahkan bantuan beras kepada penerima secara simbolis.(Kurniawan)