JELAJAHNEWS.ID, MEDAN – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Sumatera Utara (Sumut), Nawal Lubis mengukuhkan Pengurus Komunitas Perempuan Peduli Sumatera Utara (KPPSU) periode 2021 – 2026.
“Membentuk komunitas adalah sebuah tekad yang indah dan inspiratif, diharapkan komunias ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat, khususnya perempuan Sumut,” harap Nawal saat mengukukuhkan pengurus KPPSU periode 2021-2026 di Aula Rahmat Galeri Medan, Sabtu (9/1/2021).
Nawal pun mengatakan bahwa KPPSU bergerak berdasarkan kepedulian terhadap Sumut. Maka diharapkan komunitas berbasis sosial tersebut dapat bertambah di Sumut, sehingga Sumut bermartabat dapat segera terwujud.
“Mari kita dukung dan berikan apresiasi tinggi untuk usaha dan daya upaya perempuan melalui KPPSU,” ujar Nawal yang juga merupakan pembina KPPSU.
Pengurus juga diharapkan dapat bekerja sama, sehingga segala cita-cita dan tujuan KPPSU dapat tercapai. Serta dapat berkontribusi bagi pembangunan Sumut.
“Selamat kepada ibu-ibu yang baru dikukuhkan, semoga dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan fungsinya masing-masing,” pesannya.
Tokoh masyarakat RE Nainggolan yang turut hadir pada acara itu juga mengapresiasi atas pembentukan KPPSU. Dikatakannya, berdasarkan penelitian, perempuan jauh lebih kreatif ketimbang laki-laki. Perempuan mampu melihat sesuatu lebih sistematis dan detail dibanding laki-laki.
“Maka saya berkeyakinan penuh dengan komunitas yang berisikan perempuan dapat menghasilkan sesuatu yang baik dan berguna bagi Indonesia khususnya Sumatera Utara,” ujar RE Nainggolan.
Sementara itu, Ketua Umum KPPSU, Ihdina Nida Marbun menyampaikan, KPPSU dibentuk untuk mewujudkan kepedulian dan peran perempuan Sumut di bidang pendidikan, sosial dan keagamaan. Untuk mencapai tujuannya, KPPSU juga akan bersinergi dengan lembaga pemerintah dan swasta untuk menggerakkan kaum perempuan.
“Perempuan diharapkan menjadi tiang keluarga, masyarakat, dan negara, serta dapat berperan serta membangun Sumut, terutama mewujudkan kepedulian perempuan untuk Sumut,” ujar Ihdina.
Adapun pengurus yang dilantik antara lain, Ketua Umum, Ihdina Nida Marbun, Sekretaris Umum, Susi Sinaga, Bendahara, Merry Amelia Prasetyo, Ketua Bidang Kerjasama dan Kemitraan, Eka Syafrida, dan Ketua Bidang Pendidikan, Anita Sari. (IP)