P.SIDIMPUAN – Naposo Nauli Bulung (NNB) Dos Ni Roha Kelurahan Tobat Kecamatan Padangsidimpuan Utara Kota Padangsidimpuan melakukan penaburan bibit ikan air tawar di lubuk larangan Dos Ni Roha di Sungai Sipogas, Jumat (26/3/2021).
Kegiatan tabur ikan dengan mengambil tema,’Kampung Tangguh Ketahanan Pangan Dalam Bidang Perikanan’. Dan di rencanakan ada sekitar 5000 bibit ikan air tawar dari berbagai jenis seperti, ikan Mas, Nila dan Tawes yang akan di tabur di lubuk larangan Sungai Sipogas. Namun pada tahap pertama baru sekitar 500 ekor yang di tabur, akibat sulitnya mendapatkan bibit ikan air tawar.
Ketua NNB Dos Ni Roha Kelurahan Tobat Ady Lubis, mengatakan lubuk larangan Dos Ni Roha di kelola NNB Kelurahan Tobat Kecamatan Padangsidimpuan Utara ini seluas 2500 meter per segi (500 meter X 5 meter) dan beberapa tahun belakangan ini di terlantarkan, sementara memiliki potensi untuk pengembangbiakan ikan air tawar.
Adi Lubis menuturkan, seyogianya mereka akan menabur sebanyak 2000 bibit ikan yang merupakan bantuan Dinas Pertanian Kota Padangsidimpuan terdiri dari 500 ekor bibit dari Pemerintah Kota Padangsidimpuan dan 1500 ekor bibit ikan dari Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. Namun saat ini baru 500 ekor bibit ikan bisa ditabur bantuan dari Pemerintah Kota Padangsidimpuan dan sisanya menyusul.
” Tapi Alhamdulillah Kapolres Padangsidimpuan AKBP Juliani Prihartini dan Camat Padangsidimpuan Utara H. Zulkifli Lubis, SH akan menambah 3000 bibit lagi, dan akan di tabur di lubuk larangan Dos Ni Roha Kelurahan Tobat Kecamatan Padangsidimpuan Utara Kota Padangsidimpuan. Terimakasih kami ucapkan kepada ibu Kapolres Padangsidimpuan dan Bapak Camat Kecamatan Padangsidimpuan Utara, ,” ucap Ketua NNB
Sementara Camat P.sidimpuan Utara H. Zulkifli Lubis, SH, mengatakan, kegiatan tabur bibit ikan air tawar ini ini bertujuan menggiatkan partisipasi aktif masyarakat melalui kelompok pemuda khususnya NNB Dos Ni Roha untuk pemanfaatan sungai, dengan tujuan dapat meningkatkan motivasi dan kerjasama para anggota kelompok pemuda dalam rangka pengelolaan dan pengembangan usaha perikanan melalui program kampung tangguh ketahanan pangan dalam bidang perikanan, di tengah pendemi Covid-19.
“ Pemerintah Kecamatan mendukung program ini dan siap membantu bersama Polres Padangsidimpuan menambah bibit ikan 3000 ekor lagi, khususnya kepada kelompok masyarakat di daerah ini dalam menangani permasalahan sosial dan ekonomi di lingkungan masyarakat.
Selain itu, sambung Camat, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatan kebutuhan gizi masyarakat dan memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk memanfatkan lokasi lubuk larangan sebagai potensi perekonomian masyarakat. “Kegiatan seperti ini tentunya akan terus kita dorong, “ ujarnya.
“ Sekarang ini kita menebar bibit ikan air tawar di lubuk larangan ini. Mohon ikan ini tidak di tangkap dalam beberapa waktu dekat,dan pada waktunya mari kita panen bersama,” katanya.
Di lokasi yang sama, Kapolres Padangsidimpuan Juliani Prihartini mengungkapkan, kegiatan tabur ikan di lubuk larangan ini salah satu upaya untuk menjauhkan para pemuda dari perbuatan melawan hukum, dan di minta kepada pemuda NNB untuk memiliki rasa kepedulian menjaga kampung dari kedatangan orang tidak di kenal demi terciptanya lingkungan bersih dari narkoba, tawuran dan penggunaan sepeda motor ber knalpot bising.
Kapolres menambahkan, kegiatan ini semuanya terlaksana atas dukungan dan partisipasi pemuda melalui penaburan bibit ikan dan di kelola NNB ini, di harapkan dapat menjaga kekompakan sesama pemuda dan kepada anggota NNB agar saling mengingatkan dan memotivasi sehingga hasilnya nanti dapat di panen bersama untuk ketahanan pangan di wilayah ini.
” Saya bangga, kita masih dapat menjaga kearifan lokal melalui kegiatan lubuk larangan ini, apalagi kegiatan ini merupakan sebuah tradisi yang sudah teruji sejak lama dan berlangsung secara turun temurun, dengan memanfaatkan SDA yang ada, “ ucapnya.
Di katakannya, terkait kegiatan ini jajaran kepolisian akan berusaha membuat Kelurahan Tobat ini bersih dari peredaran narkoba, dan para pemuda di sini memiliki aktivitas dan kebersamaan dalam menjaga lingkungan, dan membuat lingkungan ini bersih dan terbebas dari peredaran narkoba.
“ Saya dan jajaran selalu konsisten untuk mengungkap para pelaku kejahatan narkoba, karena kami dan kita semua menginginkan daerah ini bersih narkoba. Kami tidak pernah berhenti dalam pemberantasan narkoba, “ tegasnya.
Turut hadir, mewakili Danramil 02 P.sidimpuan Kota, Ketua NNB Dos Ni Roha Kelurahan Tobat Ady Lubis, Kasat Binmas Polres P.sidimpuan AKP. Sulhan Arifin Siregar, SH, Lurah Kelurahan Tobat Maralias Siregar, para Kepling dan masyarakat Kelurahan Tobat Kecamatan Padangsidimpuan Utara Kota Padangsidimpuan.(Irul Daulay)