JELAJAHNEWS.ID – Hasil klasemen sementara Serie A Italia, Sabtu (04/03/2023), Napoli masih kokoh di puncak meski kalah dihajar Lazio.
Pertandingan seru Napoli vs Lazio yang dihelat di Stadion Diego Armando Maradona yang secara mengejutkan dimenangkan tim tamu.
Napoli hentikan rekor tak terkalahkan di Liga Italia musim ini dengan menelan kekalahan dari Lazio dengan skor tipis 0-1 melalui gol tunggal Matias Vecino (67’).
Dengan hasil ini, Lazio di atas angin dengan menambah tiga poin dan berhasil merangkak ke posisi kedua klasemen Liga Italia mengangkangi AC Milan dan Inter Milan.
Inter Milan turun ke posisi ketiga dengan mengantongi 47 poin, sama dengan AC Milan di posisi keempat. Namun, Il Nerazzurri masih unggul selisih gol.
Sementara itu, meski menelan kekalahan, Napoli masih kokoh di puncak klasemen dengan torehan 65 poin dari 25 pertandingan di Liga Italia musim ini.
Meski berhasil merangkak ke posisi kedua klasemen, posisi Lazio masih tidak aman karena hanya terpaut satu poin dari Inter Milan dan AC Milan.
Inter Milan sendiri berpotensi untuk kembali ke posisi kedua pada pertandingan melawan Lecce yang akan dihelat di Stadion Giuseppe Meazza pada Senin (06/03/23).
Sementara AC Milan juga memiliki asa untuk naik peringkat pada pertandingan tandang melawan Fiorentina pada Minggu (05/03/23) di Stadion Artemio Franchi.
Berikut hasil klasemen liga Italia Serie A Sementara: