MEDAN – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat (PD) Sumatera Utara (Sumut) melakukan bakti sosial dengan membagikan Alat Pelindung Diri (APD) gratis kepada masyarakat, di depan kantor DPD Partai Demokrat Sumut, Rabu (25/3/2020) sore.
Adapun APD yang dibagikan kepada masyarakat, ribuan masker, sarung tangan dan hand sanitizer, dan APD tersebut dibagikan ke warga yang melintas didepan kantor DPD Demokrat Sumut yakni, guna mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19),yang telah menjadi wabah Nasional.
Selain menyediakan tempat cuci tangan dan sabun di depan kantor DPD Partai Demokrat Sumut, penyemprotan disinpektan juga dilakukan di sekitar kantor DPD Partai Demokrat Jalan Gatot Subroto Medan.
Ribuan masker, dan beberapa APD lainnya, turut dibagikan secara simbolis oleh pengurus DPD Partai Demokrat Sumut yang diserahkan lansung oleh Plt DPD Sumut, Drs Herri Zulkarnain ,M.Si kepada pengurus tempat ibadah seperti ke sejumlah Mesjid, Gereja, Vihara, Kuil dan di sejumlah Puskesmas yang ada di Kota Medan.
“APD ini tidak hanya dibagikan kepada warga melintas saja, tapi kita bagikan juga ke sejumlah tempat ibadah di Kota Medan,” kata Herri Zulkarnain.
Herri mengatakan, bakti sosial pembagian APD ini, sesuai instruksi Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kepada seluruh jajaran pengurus Partai untuk melakukan ‘Gerakan Nasional Demokrat Lawan Corona’ secara, intensif masif, terkoordinasi.
Ia menambahkan bahwa, DPD Partai Demokrat Sumut mendukung kebijakan pemerintah, untuk sementara tidak melakukan kegiatan yang mengumpulkan banyak orang guna memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.
“Kami DPD Partai Demokrat Sumut mendukung dan mematuhi kebijakan pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19, dan sebagai bentuk dukungan, kami peduli dengan membagikan masker dan sanitizer kepada masyarakat melalui pengurus tempat ibadah dan puskesmas agar tidak terjadi penumpukan massa,” ujarnya.
Plt Ketua dan Sekretaris DPD Sumut juga menghimbau dan meminta seluruh anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota untuk peduli kepada masyarakat dengan membagikan masker atau handsanitizer kepada masyarakat serta melakukan penyemprotan.
Demikian juga kepada pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kabupaten/Kota agar melakukan hal yang sama, serta menyediakan tempat cuci tangan dan sabun di depan kantor DPC masing-masing, dan mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan, kesehatan serta tinggal di rumah, tidak bepergian kalau tidak ada yang penting.
Drs Herri Zulkarnain, M.Si, selaku Plt DPD Partai Demokrat Sumut, berharap Pemerintah provinsi dan Kabupaten/Kota mengatasi persoalan langkanya masker dan hand sanitizer dipasaran serta melakukan penyemprotan disinfektan.
“Demokrat sangat peduli kepada kepentingan masyarakat, makanya imbauan pemerintah dan instruksi Ketua Umum DPP Partai , kami laksanakan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, dengan membagi ribuan masker dan hand sanitizer yang saat ini memang langka di pasaran,” ujar Herri, mantan Ketua Fraksi DPRD Kota Medan.(Jai)