JELAJAHNEWS.ID,MEDAN – Wali Kota Medan Bobby Nasution memprioritaskan kebersihan menjadi salah satu sektor untuk segera dibenahi. Tidak hanya sampah di lingkungan, sampah yang mengotori sungai juga menjadi perhatian besar.
“Kebersihan salah satu dari lima program prioritas bagi Pemko Medan. Tidak hanya di lingkungan, sampah yang membuat kotor sungai dan memberi sumbangan atas penyempitan sungai juga harus dibersihkan,” tegas Bobby.
Atas instruksi Wali Kota Medan Bobby Nasution, Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan langsung bergerak untuk mencari solusi masalah sampah di Sungai Deli.
Hal itu dijelaskan Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan M Husni, Kamis (8/4/2021). Mendapat informasi dari masyarakat bahwa ada tumpukan sampah di Sungai Deli, pihaknya langsung berkoordinasi dengan para camat di daerah yang dilalui Sungai Deli dan ada tumpukan sampah di daerahnya.
Untuk memastikan lokasi tumpukan sampah itu, Husni bilang saat ini sedang melakukan pemetaan. Terlebih kebersihan kota menjadi perhatian utama Bobby Nasution. Maka tak heran informasi dari masyarakat soal kebersihan akan langsung ditanggapi.
“Iya kita sudah turunkan Tim untuk memetakan sampah yang disebutkan ada puluhan. Kita akan pastikan dengan langsung melihatnya dan berkoordinasi dengan pihak terkait, seperti camat, BWS dan instansi terkait. Intinya kita respon untuk mencari jalan keluar menyelesaikannya,” kata Husni.
Husni menyayangkan juga sikap masyarakat yang belum sadar akan kebersihan lingkungan dan sungai. Bahwa sampah yang berada di sungai adalah sampah yang dibuang sembarangan oleh sebagian masyarakat. Oleh karena itu Husni berharap agar masyarakat juga turut serta menjaga kebersihan lingkungan.
“Sungai bukan tempat sampah. Itu akan terus kita sosialisasikan dengan mengaktifkan perangkat P3SU. Dan sampah di sungai itu kan sampah liar bukan yang tak kita angkat, karena sampah di pemukiman terus kita angkut ke tempatnya. Saya harapkan sekali masyarakat juga bantu menjaga kebersihan,” lanjut Husni.
Lantas bagaimana penanganannya? Kata Husni secara teknis pihaknya akan berkoordinasi intens dengan beberapa dinas untuk menyelesaikan masalah sampah di Sungai Deli.
“Semua pasti bisa diatasi. Saat ini tim sudah bergerak, korcam sudah dibentuk dan sedang memetakan dari informasi yang beredar. Nanti kita akan kolaborasi dengan PU, BLH dan P3SU tadi juga,” pungkas Husni.
Sebelumnya beredar informasi dari komunitas Kopasude bahwa ada puluhan tumpukan sampah di beberapa titik Sungai Deli.(Jai)