JELAJAHNEWS.ID, SERGAI – Bupati Sergai Darma Wijaya,menyerahkan bantuan secara simbolis berupa material bangunan kepada perwakilan warga korban angin puting beliung, bertempat di halaman Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah, Kamis (29/4/2021).
“ Bantuan material yang diserahkan ini, semoga dapat meringankan beban para korban bencana angin puting beliung yang mengobrak abrik rumah masyarakat,” terangnya.
Bupati menambahkan, bahwa bentuk kepedulian Pemkab Sergai kepada masyarakat ini merupakan bukti bahwa negara hadir di tengah-tengah masyarakat sesuai nawacita Presiden RI Joko Widodo.
“ Kepada masyarakat korban bencana puting beliung, agar tetap tabah dan sabar terhadap cobaan yang menimpa saat ini. Semoga dibalik cobaan ini ada hikmah yang baik pula. Karena dibalik musibah ini pasti ada rahasia Allah SWT dan ada hikmahnya,” ungkap Darma Wijaya.
Dikesempatan yang sama, Kepala Desa Sei Buluh Subandi, mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Sergai yang telah memberikan bantuan kepada korban bencana khusunya masyarakat Desa Sei Buluh Kecamatan Teluk Mengkudu.
“ Terimakasih Pak Bupati Darma Wijaya dan Pak Wabup Adlin Tambunan atas kepeduliannya. Kami akan memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya,” imbuhnya.
Hadir juga dalam kegiatan terseut, Kepala BPBD Sergai Hendri Suharto, perwakilan dari Polres Sergai dan Kejaksaan Negeri Sergai.
Serahkan Bantuan Korban Bencana di Desa Pematang Ganjang
Dihari yang sama, Bupati yang berkesempatan meninjau sekaligus menyerahkan bantuan kepada korban bencana angin puting beliung di Dusun IV Desa Pematang Ganjang Kecamatan Sei Rampah. Adapun bantuan yang diberikan berupa material bangunan yakni paku, seng dan kayu.
“ Bencana alam bisa datang kapan saja, tidak bisa diprediksi. Oleh karenanya, kita harus tetap waspada. Terkhusus bencana alam pandemi Covid-19 yang tengah melanda. Kita semua harus waspada dan taat menjalankan prokes,” imbuhnya.
Camat Sei Rampah Nasaruddin yang juga hadir dikesempatan tersebut melaporkan bencana alam puting beliung menimpa wilayah Sergai khususnya di Kecamatan Sei Rampah pada Jumat (23/4/2021) lalu.
“ Sekitar 18 rumah warga di Kecamatan Sei Rampah menjadi korban. 7 rumah mengalami rusak berat dan 11 rusak ringan. Kami terus berkerjasama dengan berbagai pihak antara lain BPBD untuk membantu korban bencana alam puting beliung,” katanya.(Jai)